Polresta Malang Kota Kerahkan 270 Personel Amankan Kunjungan Presiden Prabowo di Malang

13 - Jan - 2026, 05:36

Ratusan personel saat melalukan apel di Polresta Malang Kota, Selasa (13/1/2026). (Foto: Istimewa)

JATIMTIMES - Polresta Malang Kota menyiagakan ratusan personel untuk mengamankan kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto di Malang Raya, Selasa (13/1/2026). Pengamanan ini dilakukan bersamaan dengan agenda peresmian SMA Taruna Nusantara Malang yang berlokasi di Kecamatan Pagak, Kabupaten Malang.

Sebanyak 270 personel Polri dikerahkan untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan VVIP berjalan aman dan lancar. Fokus pengamanan, yakni pengawalan jalur yang dilintasi rombongan Presiden RI, pengamanan di titik-titik strategis, hingga pengamanan lokasi utama kegiatan.

Baca Juga : 20 Adegan Rekonstruksi Pembunuhan Wanita Open BO di Malang, Tersangka Tusuk Korban Lalu Minta Maaf

Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Putu Kholis Aryana mengatakan, pola pengamanan dirancang secara menyeluruh dengan mengedepankan langkah preventif dan preemtif. Seluruh personel disebar untuk menjaga stabilitas keamanan serta meminimalkan potensi gangguan selama agenda kenegaraan berlangsung.

“Pengamanan ini kami lakukan untuk menjamin keselamatan Presiden RI dan rombongan, sekaligus memastikan aktivitas masyarakat di wilayah Malang tetap berjalan normal,” ujar Kombes Pol Putu.

Pengamanan dimulai sejak Presiden RI tiba di Bandara Abdulrachman Saleh, kemudian dilanjutkan sepanjang jalur menuju lokasi kegiatan. Personel Polresta Malang Kota ditempatkan di sejumlah titik vital yang dilalui rombongan, mulai dari wilayah perbatasan Kota Malang hingga jalur keluar menuju Kabupaten Malang bagian selatan.

Sementara itu, Kabag Ops Polresta Malang Kota Kompol Wiwin Rusli menambahkan, pengamanan jalur dilakukan secara ketat dan terukur. Personel disiagakan di puluhan titik persimpangan, termasuk simpang empat, kawasan pertokoan, hingga akses gang yang berdekatan dengan jalur utama.

“Setiap titik kami pastikan dalam kondisi aman dan steril sebelum rombongan Presiden melintas,” ungkap Wiwin.

Baca Juga : Presiden Prabowo Resmikan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang

Selain pengamanan jalur dan lokasi, Polresta Malang Kota juga melibatkan sejumlah fungsi pendukung. Tim kesehatan dari Dokkes disiagakan untuk mengantisipasi kebutuhan medis, sementara tim Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) bertugas memastikan kelancaran komunikasi selama kegiatan berlangsung.

Dengan pengamanan berlapis dan koordinasi lintas satuan, Polresta Malang Kota memastikan seluruh rangkaian kunjungan kerja Presiden RI Prabowo Subianto di Malang Raya, termasuk peresmian SMA Taruna Nusantara Malang, berlangsung aman, tertib, dan kondusif.